-->

Belajar dengan Mudah, Efektif dan Bermanfaat

Macam Gunung Api (Bagian I)

Gunung api secara umum adalah istilah yang dapat didefinisikan sebagai suatu sistem saluran fluida panas (batuan dalam wujud cair atau lava) yang memanjang dari kedalaman sekitar 10 km di bawah permukaan bumi sampai ke permukaan bumi, termasuk endapan hasil akumulasi material yang dikeluarkan pada saat meletus.

 

Berikut adalah macam-macam Gunung Api.

 

1. Gunung Api Maar


Gunung api maar bentuknya seperti danau kering. Jenis gunung api maar tidak banyak. Gunung api ini terbentuk karena ada letusan besar yang membentuk lubang besar pada puncak yang di sebut kawah.

 

Gunung api maar memiliki kawah berbentuk corong. Contohnya Gunung Lamongan Jawa Timur dengan kawahnya Klakah Bentuk gunung api ini merupakan hasil erupsi eksplosif (ledakan) yang biasanya hanya satu kali karena dapur magmanya dangkal dan volumenya kecil.

 

2. Gunung api Strato


Kebanyakan gunung api di dunia merupakan gunung api kerucut. Letusan pada gunung api kerucut termasuk letusan kecil. Letusan ini dapat berupa lelehan batuan yang panas dan cair yang disebut lava.

 

Seringnya terjadi lelehan menyebabkan lereng gunung berlapis lapis. Oleh karena itu, gunung api ini disebut gunung api strato. Sebagian besar gunung api di Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara dan Maluku termasuk gunung api kerucut.

 

Bentuk gunung api yang berbentuk kerucut terjadi karena erupsi eksplosif yang berganti - ganti dengan efusif (lelehan).

 

1 2

No comments:

Post a Comment

All About Knowledge

Merupakan blog pribadi dan personal yang membahas seputar pengetahuan di bidang Kimia dan lainnya. Semoga kalian menikmatinya.
Copyright © All About Knowledge. All rights reserved. Template by CB