By
All About Knowledge
at
August 10, 2017
Teknik atau rekayasa (bahasa
Inggris: engineering) adalah penerapan ilmu dan teknologi untuk menyelesaikan
permasalahan manusia. Hal ini diselesaikan lewat pengetahuan, matematika dan
pengalaman praktis yang diterapkan untuk mendesain objek atau proses yang
berguna. Para praktisi teknik profesional disebut dengan insinyur (sarjana
teknik).
Ada berbagai jenis ilmu teknik di
dunia seperti teknik mesin, elektro, industri, kimia, lingkungan, dll. Semuanya
saling berhubungan dan berkaitan dalam menyelesaikan permasalahan manusia
khususnya masalah lingkungan hidup. Di berbagai negara,khususnya Indonesia,
masalah lingkungan hidup merupakan hal yang sangat esensial dan penting untuk
dicari solusinya.
Karena itu, dibutuhkan ahli-ahli ke-teknik-an yang berkompetan
dan cekatan dalam menangani masalah ini sesuai dengan bidangnya masing-masing.
Ruang lingkup masalah lingkungan hidup ini sebenarnya sangat luas. Dimulai dari
hal yang sederhana sampai yang paling kompleks. Contoh masalah lingkungan hidup
adalah :
1. Polusi udara
Merupakan masalah utama di setiap
kota besar di Indonesia. Dengan semakin bertambahnya jumlah kendaraan dan
industri yang berkembang, udara akan semakin tercemar dan menjadi kotor. Hal
ini akan berdampak buruk terhadap lingkungan dan juga kesehatan manusia.
Di
sinilah peran ilmu ke-teknik-an dapat diaplikasikan secara nyata untuk mencari
solusi dari masalah polusi ini yaitu dengan mengembangkan teknologi yang ramah
lingkungan, menghemat energi dan menjaga kebersihan lingkungan sekitar. Selain
itu, kita juga harus menciptakan inovasi lain seperti mobil listrik.
Mobil listrik tidak menghasilkan emisi dan tidak memberikan kontribusi terhadap
dampak perubahan iklim. Dibandingkan mobil berbahan bakar konvensional, mobil
listrik lebih hemat energi dan efisiensi keseluruhan mobil listrik adalah 48%,
secara signifikan lebih baik dibandingkan dengan mobil berbahan bakar
konvensional yang mencapai efisiensi sekitar 25%.
Mesin mobil listrik lebih
halus dan tidak menyebabkan polusi suara. Secara umum, mobil listrik menjamin
keamanan maksimum dan memiliki biaya pemeliharaan yang secara signifikan lebih
rendah dibandingkan dengan mobil berbahan bakar konvesional.
2. Pencemaran udara
Suatu perubahan keadaan di suatu
tempat penampungan air seperti danau, sungai, lautan dan air tanah akibat
aktivitas manusia. Walaupun fenomena alam seperti gunung berapi, badai, gempa
bumi dll juga mengakibatkan perubahan yang besar terhadap kualitas air, hal ini
tidak dianggap sebagai pencemaran.
Ada beberapa penyebab terjadinya pencemaran
air antara lain apabila air terkontaminasi dengan bahan pencemar air seperti
sampah rumah tangga, sampah limbah industri dan sisa-sisa pupuk atau pestisida
dari daerah pertanian. Mengingat begitu pentingnya fungsi air bagi kehidupan
manusia, maka kita harus melakukan perubahan seperti menghemat penggunaan air
dan tidak membuang sampah sembarangan.
Selain itu, ilmu ke-teknik-an harus berperan dengan menciptakan inovasi terbaru
salah satunya adalah teknologi bioremedial. Bioremedial terdiri dari 100 macam
bakteri dan mikroorganisme yang berbentuk seperti serbuk gergaji yang disebar
untuk menyerap limbah minyak yang ada di permukaan laut.
Dengan sendirinya laut
yang tercemar akan bersih. Setelah menyerap ampas minyak, mikroorganisme ini
bisa digunakan sebagai makanan ikan laut dan udang. Proses dari ditaburkan
hingga menyerap minyak dengan sempurna memakan waktu kurang lebih 1
minggu.
3. Limbah
Merupakan buangan yang dihasilkan
dari suatu proses produksi baik industri maupun domestik (rumah tangga). Di
mana masyarakat bermukim, di sanalah berbagai jenis limbah akan dihasilkan. Ada
sampah, ada air kakus, dan ada air buangan dari berbagai aktivitas domestik
lainnya.
Dengan konsentrasi dan kuantitas tertentu, kehadiran limbah dapat
berdampak negatif terhadap lingkungan terutama bagi kesehatan manusia, sehingga
perlu dilakukan penanganan terhadap limbah. Caranya dengan tidak membuang
sampah sembarangan, menjaga kebersihan lingkungan dan mendaur ulang barang yang
masih bisa digunakan.
Ilmu ke-teknik-an sendiri memiliki peran penting terhadap masalah limbah dengan
menghasilkan inovasi terbaru seperti teknologi plasma. Cara kerjanya yaitu air
limbah yang akan diolah diserap melalui pompa air yang terpasang di luar alat.
Selanjutnya, air limbah tersebut akan terserap dan kemudian masuk ke dalam
reaktor plasma.
Dalam reaktor plasma ini terdapat dua jalur aliran, yaitu jalur
aliran gas dan aliran air. Untuk proses pengolahan ini, dibutuhkan aliran gas
oksigen sehingga air akan terionisasi dan akan menghasilkan radikal bebas. Ion
radikal inilah yang akan menguraikan polutan yang terkandung dalam air limbah.
Jadi, aplikasi dari ilmu ke-teknik-an sangatlah luas dan tak terbatas di
berbagai aspek dalam kehidupan manusia terutamanya masalah lingkungan hidup.
Karena itu, ilmu ke-teknik-an harus dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk
keberlangsungan hidup manusia dan lingkungan tempat tinggal kita.
Diharapkan
dengan semakin berkembangnya ilmu ke-teknik-an dari waktu ke waktu, maka akan
hadir berbagai teknologi dan inovasi terbaru yang sifatnya ramah lingkungan dan
tidak merusak alam.
No comments:
Post a Comment