-->

Belajar dengan Mudah, Efektif dan Bermanfaat

Pembentukan Asam Sulfanilat dari Reaksi antara Benzena dan Anilin

Apa itu Reaksi Substitusi ??

 

Suatu gugus yang terikat pada karbon memungkinkan diganti dengan gugus yang lain melalui salah satu dari 3 cara, dengan substitusi serempak, dengan eliminasi diikuti dengan adisi, dan dengan adisi diikuti oleh eliminasi.


 

Reaksi substitusi terjadi ketika dua reaktan bereaksi menghasilkan dua produk baru. Misalnya reaksi alkena dengan Cl2 dengan adanya radiasi ultraviolet menghasilkan alkil klorida.

 

Sulfonasi aromatik adalah substitusi elektrofilik dimana atom hidrogen pada gugus digantikan oleh SO3H. Asam sulfonat aromatik merupakan asam yang lebih kuat dari pada asam karboksilat. Sebagai contoh asam p-toluena sulfonat sekitar 1 juta lebih kuat dari pada asam benzoat 

 

Apa itu Sulfonasi ??

 

Sulfonasi merupakan reaksi substitusi elektrofilik, dimana terjadi pembentukan gugus –SO3H, -SO2Cl dalam molekulnya. Pereaksi sulfonasi dapat berupa oleum, asam sulfat pekat dan asam chlorosulfonat.

 

Reaksi sulfonasi merupakan reaksi dapat balik, dapat terbentuk produk ataupun kembali ke reaktannya tergantung pada kondisi reaksi. Reaksi sulfonasi dengan oleum akan berjalan lebih cepat dibandingkan dengan asam sulfat pekat pada benzena.

 

Sulfonasi adalah suatu reaksi untuk memodifikasi bahan polimer yang memiliki cincin aromatik sebagai rantai utamanya. Sulfonasi termasuk ke dalam reaksi elektrofilik. Senyawa seperti H2SO4 dan SO3 adalah bahan pensulfonasi yang paling umum digunakan untuk berbagai polimer aromatik termasuk polistirena.

 

 

Sulfonasi terhadap senyawa aromatis seperti benzen bersifat mudah balik dimana ion benzenonium sebagai zat antara dalam sulfonasi dapat kembali ke benzena atau langsung menjadi asam benzenasulfonat dengan hampir sama mudahnya.

 

Gugus asam sulfonat mudah digantikan oleh aneka ragam gugus lain. Dalam sulfonasi tersebut, asam aril sulfonat merupakan zat antara yang bermanfaat dalam sintesis untuk menghasilkan senyawa tertentu.

 

Sulfonasi Benzena dengan Asam Sulfat

 

1 2 3

All About Knowledge

Merupakan blog pribadi dan personal yang membahas seputar pengetahuan di bidang Kimia dan lainnya. Semoga kalian menikmatinya.
Copyright © All About Knowledge. All rights reserved. Template by CB