-->

Belajar dengan Mudah, Efektif dan Bermanfaat

Sudah Kenal dengan Air Terjun ini? Klik Penjelasan Berikut

 

Air Terjun adalah salah satu wisata alam yang menakjubkan dan paling banyak dikunjungi serta paling dikenal di dunia. Dengan keindahan dan keunikan yang ditawarkan, tidak heran apabila banyak orang melakukan perjalanan dari jauh dan menambahkan Air Terjun sebagai salah satu rencana perjalanan untuk menimakti wisata alam yang luar biasa ini.

 

Namun, ada beberapa Air Terjun yang lebih popular dibandingkan air terjun lainnya. Kebanyakan orang lebih suka melihat air terjua yang menyuguhkan pemandangan air yang deras, disertai awan kabut atau pelangi.

 

Berikut adalah 7 Air Terjun yang Terkenal di masing-masing Benua. Sudah tidak sabar untuk mana aja? Dibaca sampai selesai ya..

 

1. Victoria Falls, Afrika

 

 
 

Mari kita mulai dari Benua Afrika. Benua Afrika tidak hanya terkenal akan safari dan padang rumput nya dengan berbagai jenis hewan di dalamnya. Tapi ada juga Air Terjun dengan nama Victoria Falls. Air terjun terletak di perbatasan antara Zambia dan Zimbabwe.

 

Pada tahun 1989, air terjun Victoria Falls dinyatakan sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Dengan tinggi 1.708 m dan laju aliran air rata-rata 1.088 m3/detik, Victoria Falls dinobatkan sebagai air terjun terbesar di dunia (tetapi bukan yang tertinggi dan terluas) dimana pelangi dapat terbentuk di semburannya.

 

Terdiri dari 4 saluran utama yaitu Devil’s Cataract, Main Falls, Rainbow Falls dan Easterm Cataract yang mengalir ke Sungai Zambezi. Setiap tahunnya, air terjun dikunjungi sekitar 2,5 juta wisatawan.

 

2. Thi Lo Su Waterfall, Asia

 


 

Berlanjut ke Benua Asia, tepatnya di negara Thailand terdapat Air Terjun bernama Thi Lo Su Waterfall. Air terjun ini terletak di provinsi Tak di Barat Laut Thailand dan bagian dari Sungai Mae Klong. Dengan tinggi 250 m dan lebar 450 m menjadikan Thi Lo Su sebagai air terjun terbesar dan tertinggi di Thailand. Air terjun ini mengalir turun dari Huai Klotho ke Suaka Margatsatwa Umphang.

 

Lokasi yang terpencil yaitu berada di tengah suaka margasatwa, menjadikan air terjun ini lumayan sulit untuk dicapai dan dijelajahi. Namun semua usaha itu akan terbayarkan dengan pemandangan air terjun yang luar biasa dengan latar belakang pegunungan dan vegetasi tropis yang hijau.

 

Selama musim hujan (Juni-Okt), Thi Lo Su menyajikan keindahan yang mengesankan yaitu suara air bergemuruh menuruni tebing yang dapat didengar lebih dari 1 km di perkemahan. Namun kegiatan berenang dibatasi  selama musim hujan.

 

Pada musim kemarau (Nov-Mei) memberi pengalaman yang berbeda dengan musim hujan. Kegiatan berenang dapat dilakukan. Selama musim kemarau inilah, lebih menarik banyak pengunjung.

 

Silakan klik halaman ke-2 ya...

 

1 2 3

No comments:

Post a Comment

All About Knowledge

Merupakan blog pribadi dan personal yang membahas seputar pengetahuan di bidang Kimia dan lainnya. Semoga kalian menikmatinya.
Copyright © All About Knowledge. All rights reserved. Template by CB